Prodi

Hadiri Wisuda IAIN Kudus, Dirjen Pendis: Jadilah Masyarakat Pembelajar

Blog Single

Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama Prof. Dr. H. Muhammad Ali Ramdhani, S.TP., M.T. hadir dalam pelaksanaan wisuda program sarjana ke 32 dan program magister ke 14 yang diselenggarakan oleh IAIN Kudus di Gedung Jam'iyyatul Hujjaj Kudus (JHK) pada Sabtu(5/11/2022).

Pada wisuda ini Prof. Dhani berkesempatan menyampaikan orasi ilmiah dihadapan 1.247 wisudawan IAIN Kudus baik program sarjana maupun program magister. 

Dalam orasinya Prof. Dhani menyampaikan kepada wisudawan untuk menjadi masyarakat pembelajar. Menurutnya bahwa untuk menapaki hidup terdapat beberapa catatan yang perlu dipegang dan ketika mengarungi sebuah ruang kehidupan maka diperlukan pengenalan terhadap diri sendiri, serta perlu memahami dinamika-dinamika yang terjadi di lingkungan strategis yang ada dan memberikan makna pada ruang masa depan.

Prof. Dhani menjelaskan 3 definisi manusia yang dikutip dari beberapa tokoh. Dimana 3 definisi ini sesungguhnya menyebut bahwa manusia eksistensinya berapa pada akal. Kemuliaannya manusia terletak dari cara dia mendayagunakan akal dan pikirannya. Ekspresi dari akal dan pikiran Sebagaimana disampaikan Aristoteles. Bahwa sebuah akal adalah sesuatu yg tertancap kuat di kepala tetapi ekspresi dari akhlak adalah kebiasaan atau perilaku.

 "Ibu dan bapak ketika kita bercerita tentang pemuliaan manusia maka hal yang penting dalam meningkatkan kapasitas kita sebagai seorang manusia maka kewajiban kita untuk senantiasa mengembangkan kemampuan berpikir kita atau akhlak kita. Setelah kita mencoba menelusuri mendalami tentang eksistensi kita sebagai seorang manusia maka layak kalau kita mencoba menggambarkan pada dinamika kehidupan kekinian" ungkapnya.

Menurutnya disamping memiliki kekokohan dan kekuatan diri untuk senantiasa belajar juga harus memahami berbagai dinamika yang terjadi.

"Kemampuan adaptasi kita terhadap hidup terhadap dinamika zaman menjadi kekuatan utuh bagi kita untuk menapaki kehidupan zaman dan selanjutnya setelah kita mencoba melihat kekuatan diri kita adaptasi konteks hari ini" jelasnya.

Diakhir orasinya Dirjen Pendis ini menyampaikan pesan pada wisudawan. "Jangan pernah terpeleset oleh hal-hal yang tidak perlu, sebab itu akan menghambat Kesuksesan kita. Jaga senantiasa perilaku kita karena masyarakat dunia akan menyoroti kita dan jagalah nama baik karena satu-satunya yang mengantar kita pada masa depan adalah reputasi kita yang baik" pungkasnya. 

 

 

Share this Post: